
Kegiatan Buka Puasa bersama di Lobby Kantor Bupati Sintang, dengan mengundang para anak-anak Panti Asuhan serta para Santri Pondok Pesantren yang ada di Kota Sintang.
Sintang, KRP.Com -Seperti tahun sebelumnya, karyawan-karyawati di lingkungan Pemerintah kabupaten Sintang tiap bulan Ramadhan, selalu adakan buka puas bersama.
Tahun ini, Ramadhan 1439 Hijriah, Seretaris Daerah Kabupaten Sintang pada hari Sabtu,20/06/2018 melaksanakan kegiatan buka puasa bersama di Lobby Kantor Bupati Sintang.
Bukber kali ini juga mengundang para anak-anak Panti Asuhan serta para Santri Pondok Pesantren yang ada di Kota Sintang.
Dalam kegiatan Bukber ini Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang Dra. Yosepha Hasnah menyatakan, moment istimewa bukber sangat positif yang mana bulannya bersamaan dengan akan digelarnya Pemilukada Serentak di Indonesia termasuk di Kalimantan Barat.
Yosepha mengajak supaya melalui kegiatan ini mari kita tingkatkan rasa persatuan dan kesatauan diantara masyarakat Sintang.
Sementara itu, Ceramah Agama Ustad H.Anang Nurcholis, S.Ag.M.Si, dengan Thema “Momen Bulan Suci Ramadhan 1439 Hijriah ini Mari kita tingkatkan Ketaqwaan dan Keimanan”.
Hadir pada kegiatan para Asisten Bupati Sintang, Kabag, Kasubag serta para Pegawai Staf Pemerintah kabupaten Sintang dan beberapa Organisasi seperti BKMT, serta Gabungan Organisasi Wanita(GOW). (Humas/Js)